Tips Mengatasi Overthinking

Akhir-akhir ini Saya sedang punya banyak pikiran yang cukup membebani. Saya jadi berpikir sepertinya ide untuk membuat tabungan darurat itu harus segera dilaksanakan. Kita gak tau kan bagaimana kehidupan ke depan.

Semakin malam kadang intensitas utk overthinking makin menjadi. Terkadang dibarengi dengan suasana gundah gulana, sedih dan sulit untuk tidur. Sebenarnya bagaimana sih cara mengatasi overthinking yang kerap kali melintas di keseharian kita?

Tips ini saya dapatkan dari berbagai sumber. Semoga bisa membantu yaah

1. Coba lihat segala sesuatu dengan perspektif lebih luas

Apakah kejadian ini akan relevan sampai 5 tahun kedepan? Atau bahkan 5 minggu kedepan? Kalau engga, ada baiknya ga usah terlalu dipikirin, lebih baik fokuskan energi dan waktumu pada hal yang berarti bagimu 🙏🏻

2. Pahami bahwa tidak semua hal dapat kita kendalikan

Ga semua masalah di sekitar kamu bisa kamu selesaikan, and that’s fine. Pisahkan mana yang hal yang berada dalam kendali kamu, dan tidak.

Yang bisa kita kontrol dan tidak

3. Ga akan seburuk itu, kok.

Belum apa-apa kita udah keburu membayangkan skenario buruk yang mungkin terjadi. Padahal kenyataannya ga seserem itu, kok 🤗Coba tanyakan ke diri sendiri, “emang hal terburuk apa sih yang bisa terjadi?”

4. Stop membanding-bandingkan

Buat kamu yg sering overthinking karena insekyur dengan pencapaian orang lain, ingat: setiap orang punya garis start & finish yg berbeda, jangan membandingkan pencapaianmu dengan orang lain.

Satu-satunya kompetisi, adalah dengan dirimu sendiri.

5.Mulai beraksi dan Konsisten

Aksi adalah obat dari overthinking.

Mulai aja proyek yang sudah setahun kamu pikirkan, jangan dipendem terus di kepala, kasihan. Dengan memulai, kamu akan belajar banyak hal baru. Gausah nunggu perfect 🙂

6. Jangan melabeli diri sebagai orang GAGAL

7. Hiduplah diwaktu sekarang

Kemarin adalah histori, Hari Esok adalah misteri, Tapi hari ini adalah pemberian. Makanya disebut dengan present.

Seorang muslim itu hidup di waktu sekarang. Urusan nanti ya nanti lah. Kita syukuri apa yang kita dapatkan di hari ini. Adapun hari esok kita serahkan kepada Allah Azza wa Jalla. Ada beberapa nikmat yang patut kita syukuri di dalam hidup ini.

Dari ’Ubaidillah bin  Mihshan  Al Anshary dari Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam, beliau bersabda,

مَنْ أَصْبَحَ مِنْكُمْ آمِنًا فِى سِرْبِهِ مُعَافًى فِى جَسَدِهِ عِنْدَهُ قُوتُ يَوْمِهِ فَكَأَنَّمَا حِيزَتْ لَهُ الدُّنْيَا

Barangsiapa di antara kalian mendapatkan rasa aman di rumahnya (pada diri, keluarga dan masyarakatnya), diberikan kesehatan badan, dan memiliki makanan pokok pada hari itu di rumahnya, maka seakan-akan dunia telah terkumpul pada dirinya.” (HR. Tirmidzi no. 2346, Ibnu Majah no. 4141. Abu ’Isa mengatakan bahwa hadits ini hasan ghorib).

8. Tidur yang cukup 😴

Dah deh, mendingan tidur daripada overthinking. Kurang tidur bisa memicu emosi negatif, loh. Jadi kalau kamu baca pesan ini pada tengah malam, ada baiknya kamu segera tidur..

One thought on “Tips Mengatasi Overthinking

Leave a comment